10 Cara Mencerahkan Kulit Wajah Secara Alami

10 Cara Mencerahkan Kulit Wajah Secara Alami

4.8
(36)

Setiap wanita tentunya menginginkan wajah yang cantik. Salah satu hal yang dapat menunjang kecantikan adalah memiliki kulit wajah yang cerah, contohnya seperti menggunakan B Erl Lightening Series. Bahkan banyak dari mereka yang rela mengeluarkan biaya yang cukup banyak untuk membeli produk pencerah kulit wajah. Padahal banyak bahan alami yang bisa digunakan agar wajah terlihat lebih putih. Berikut ini cara mencerahkan kulit wajah secara alami yang bisa kamu coba saat di rumah.

Cara Mencerahkan Kulit Wajah Secara Alami

1. Menggunakan Buah Pisang

Ternyata buah pisang tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Pisang kandungan vitamin C yang dapat membuat wajah menjadi lebih cerah.

Cara melakukannya juga sangat mudah yaitu

  • Haluskan satu buah pisang sampai lembut
  • Tambahkan dengan satu sendok makan madu
  • Campur kedua bahan tersebut sampai benar benar rata

Jika sudah maka, kamu bisa mengoleskannya ke wajah dan mendiamkannya sampai 20 menit. Setelah itu, kamu bisa membilasnya sampai bersih. Agar kulit wajah menjadi cerah secara cepat,  maka cara ini harus dilakukan secara rutin. Tentunya buah pisang juga sangat mudah didapatkan bukan?

2. Memakai Jeruk Nipis

Jeruk nipis merupakan salah satu bahan alami yang memiliki kandungan vitamin C dan dapat menangkal radikal bebas sehingga sangat baik untuk kesehatan kulit.

Cara mencerahkan kulit wajah secara alami dengan menggunakan jeruk nipis sangat mudah yaitu

  • Membelah jeruk sehingga menjadi dua bagian
  • Oleskan pada wajah secara merata
  • Biarkan hingga 30 menit atau sampai mengering
  • Jika sudah maka kamu bisa membilasnya menggunakan air bersih

3. Menggunakan Buah Alpukat

Selain dapat membuat kulit menjadi lebih cerah, buah alpukat juga memiliki kandungan vitamin E, dan karotenoid antioksidan yang dapat mencegah penuaan dini.

Cara menggunakannya juga sangat mudah

  • Yang pertama yaitu dengan menghaluskan buah alpukat hingga lembut
  • Lalu oleskan ke wakah secara merata
  • Kemudian biarkan sampai 25 menit atau sampai benar benar kering
  • Selanjutnya, basuh wajah menggunakan air sampai benar benar bersih

4. Memakai Pepaya

Pepaya dapat digunakan untuk melindungi kulit agar tetap bersih dan mencegah kerusakan akibat terkena sinar matahari.

Cara mencerahkan kulit wajah dengan menggunakan pepaya sangat mudah. Yaitu

  • Haluskan buah pepaya hingga menjadi seperti bubur
  • Selanjutnya mengaplikasikan ke wajah sampai benar benar merata
  • Kemudian didiamkan sampai 20 menit
  • Bilas wajah sampai bersih dan lakukan secara rutin sebanyak 3 atau 4 kali selama satu minggu

5. Memakai Daun Jambu Biji

Mungkin terdengar aneh dan cukup asing jika daun jambu biji dapat digunakan untuk mengatasi masalah kulit. Daun jambu biji dapat menghilangkan bintik kulit hitam. Selain itu, terdapat kandungan yang bisa membuata kulit lebih kencang dan mengatasi rasa gatal pada kulit.

Cara memakai daun jamu biji yaitu dengan

  • Menumbuk daun jambu menjadi lebih halus
  • Selanjutnya, tambahkan air secukupnya hingga merata
  • Jika sudah maka kamu bisa menggunakannya dengan mengoleskan pada wajah

6. Menggunakan Kunyit

Selain sering digunakan sebagai ramuan tradisional untuk menjaga kesehatan tubuh, kunyit juga sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit. Kunyit dapat menghilangkan flek hitam, memperbaiki kerusakan kulit akibat adanya adikal bebas.

Cara mencerahkan kulit wajah menggunakan kunyit yaitu

  • Pertama-tama parut kunyit dan ambil perasannya sekitar dua sendok
  • Selanjutnya, tambahkan sedikit susu dan air jeruk lemon dan oleskan wajah

7. Menggunakan Buah Bengkoang

Buah bengkoang dapat digunakan untuk membuat kulit tetap bersih. Buah ini memiliki kandungan vitamin B dan C yang dapat memutihkan kulit wajah. Tak heran jika buah ini pun banyak digunakan sebagai bahan dasar untuk produk kecantikan.

Cara mencerahkan kulit wajah secara alami menggunakan buah bengkoang yaitu

  • Memarut bengkoang kemudian diperas dan diambil sarinya
  • Oleskan ke wajah secara merata sebagaimana cara menggunakan masker umumnya.
  • Biarkan selama 20 menit, atau sampai benar benar kering
  • Jika sudah selesai, kamu bisa membilasnya menggunakan air bersih

Untuk mendapatkan kulit yang cerah dan bersih, lakukan secara rutin yaitu sebanyak 2 atau 3 kali setiap minggu. Selain menjadi lebih putih, tentunya kulit wajah juga tampak lebih kenyal dan segar.

8. Menggunakan Madu

Kamu pastinya sudah tidak asing dengan kegunaan madu bagi kulit. Selain untuk mencerahkan kulit, madu juga memiliki kandungan anti oksidan yang dapat mengangkat sel sel kulit yang telah mati dan mencegah penuaan dini. Madu juga dapat membuat kulit menjadi lebih lembab. Madu ini juga sering dikombinasikan dengan bahan alami lain untuk dijadikan masker.

Cara mencerahkan kulit wajah dengan menggunakan madu juga sangat mudah dilakukan yaitu

  • Pertama tama siapkan madu secukupnya
  • Kemudian oleskan pada wajah secara merata dan diamkan sekitar 30 menit
  • Setelah mengering, maka kamu bisa membasuhnya sampai benar benar bersih agar tidak terasa lengket
  • Lakukan secara rutin agar kulit lebih cepat cerah.

9. Lidah Buaya

Lidah buaya memiliki kandungan yang sangat baik bagi kesehatan kulit. Bahkan banyak bahan pelembab untuk kulit wajah yang terbuat dari lidah buaya. Adapun kandungan yang ada pada lidah buaya ini antara lain adalah aloesin. Zat ini dapat membuat pembentukan melanin yang dapat membuat kulit menjadi gelap menjadi terhambat. Nah, kamu juga bisa menggunakannya sebagai bahan alami untuk mencerahkan kulit.

Adapun cara mencerahkan kulit wajah dengan menggunakan lidah buaya yaitu

  • Mengambil daun lidah buaya sebanyak yang dibutuhkan
  • Selanjutnya belah daun lidah buaya dan ambil gelnya
  • Lalu gunakan gel tersebut sebagai masker dengan mengoleskan secara merata pada wajah
  • Selanjutnya biarkan sekitar 15 menit
  • Kemudian bilas wajah sampai bersih

10. Kayu Cendana

Kayu cendana memiliki kandungan yang sangat baik untuk kesehatan kulit. Bahan alami ini dapat digunakan untuk mengatasi wajah yang memiliki masalah jerawat. Kayu cendana juga dapat digunakan untuk menghilangkan flek hitam. Tentunya kayu ini juga memiliki aroma yang wangi sehingga sangat nyaman digunakan sebagai masker alami.

Cara mencerahkan kulit wajah dengan kayu cendana adalah :

  • Siapkan satu sendok makan kayu cendana, 3 sendok makan air mawar beserta 1 sendok makan gliserin. Kamu juga bisa mengganti air mawar dengan madu maupun susu.
  • Kemudian, campur ketiga bahan tersebut sehingga menjadi rata
  • Oleskan ke wajah sampai merata, dan diamkan sampai mengering yaitu sekitar 25 menit
  • Kemudian bilas wajah hingga bersih dengan menggunakan air hangat. Lakukan secara rutin agar wajah menjadi lebih cerah

Kesimpulan

Itulah bahan bahan alami yang dapat digunakan untuk mencerahkan kulit wajah. Kandungan zat pada bahan bahan tersebut dapat mengatasi masalah kulit seperti menghilangkan flek hitam, mengatasi kulit kusam dan mencegah timbulnya jerawat.

Tentunya selain aman digunakan, bahan tersebut juga mudah didapatkan. Atau kamu bisa beli produk B Erl Cosmetics, semua produknya dijamin alami dan tentunya aman karena sudah ber-BPOM dan Halal MUI.

Kamu juga tidak perlu mengeluarkan biaya yang cukup mahal untuk membeli produk kecantikan. Untuk hasil yang maksimal sebaiknya, lakukan secara rutin.

Seberapa Bermanfaat Artikel ini?

Klik bintang untuk memberi rating :

Penilaian rata-rata 4.8 / 5. Jumlah rating: 36

Tidak ada rating! Jadilah yang pertama memberi rating pada artikel ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *