Cara Mengatasi Bibir Pecah-Pecah dengan Cepat dan Alami

9+ Cara Mengatasi Bibir Pecah-Pecah dengan Cepat dan Alami

5
(2)

Cara Mengatasi Bibir Pecah-pecah – Salah satu penampilan wajah yang memikat adalah bibir, ketika masalah bibir kering dan pecah-pecah tentu pesona kamu jadi berkurang, apalagi wajah kering dan kusam. Bahkan bisa jadi kamu akan mengalami insecure saat berada di keramaian. Hal ini pastinya menghambat aktivitas kamu di luar rumah.

Oleh sebab itu, masalah bibir pecah-pecah ini penting untuk segera diatasi. Mengingat cukup menghalangi eksistensi diri di luar rumah. Salah satu cara mengatasi bibir pecah-pecah adalah dengan perawatan bibir memanfaatkan bahan alami yang mampu mengembalikan kelembapan dan pesona bibir kamu. Lebih jelasnya simak ulasan berikut!

Gunakan Lip Blam

Gunakan lip balm agar bibir Anda tidak semakin kering. Produk yang mengandung lilin lebah, atau minyak bumi berfungsi untuk menahan kelembapan. Oleskan lebih banyak di malam hari sebelum tidur. Atau Anda bisa pilih lip balm yang mengandung minyak kelapa, mentega kakao, petroleum jelly, karena kandungan tersebut juga bisa membantu menjaga bibir supaya lembab.

Melakukan Pengobatan Bibir Alami

Selain dengan lip blam, kamu juga bisa merawat bibir kamu dengan bahan-bahan alami yang efektif untuk mengatasi bibir pecah-pecah. Selain lebih mudah,  menggunakan bahan alami sebagai perawatan bibir tentu lebih aman, terhindar dari efek samping tertentu yang semakin memperburuk kesehatan bibir kamu. Nah, apa saja itu?

  • Lidah Buaya
    Siapa yang tidak kenal dengan bahan produk kecantikan kaya manfaat ini? Lidah buaya, selain mampu mengatasi masalah kulit wajah, juga bisa atasi bibir pecah-pecah dengan kandungan vitamin, mineral, antioksidan, dan anti-inflamasi membuatnya mampu melembabkan bibir dengan menghidrasi kulit bibir yang pecah-pecah.
  • Minyak Kelapa
    Dengan cara mengatasi bibir pecah-pecah dengan satu bahan dapur ini bibir akan terhindar dari masalah peradangan serta emolien yang terkandung di dalamnya ampuh menenangkan dan melembutkan kulit bibir dengan cepat. Jadi, selain sehat dikonsumsi, minyak kelapa juga membantu mempercantik pesona bibir kamu.
  • Madu
    Bahan alami kesehatan sekaligus kecantikan ini juga termasuk pelembab bibir terbaik yang mengandung antioksidan dan bersifat antibakteri sebagai pencegah infeksi pada bibir yang pecah-pecah. Dengan mengoleskan madu pada bibir, kamu akan mendapatkan bibir yang lembab dan  sehat, bahkan cerah.
  • Mentimun
    Buah ini juga dipercaya cepat untuk merawat bibir, selain sering digunakan sebagai treatment alami kulit wajah. Kandungan vitamin dan mineral dalam mentimun membuat bibir lembut dan tampak lebih cerah dengan proses yang cepat.
  • Teh Hijau
    Seduhan teh hijau nikmat sekali dikonsumsi saat sedang santai, tapi lebih enaknya lagi kalau dijadikan bahan perawatan pada bibir pecah-pecah kamu. Karena kandungan antioksidan, mineral dan juga pelifanol yang dapat mencegah peradangan, membuat bibir tampak lebih memesona dan lembab. Maka dari itu, menggunakan bubuk teh sebagai srub bibir mampu mengelupaskan kulit bibir yang rusak secara lembut dan nyaman tanpa iritasi.

Lakukan Eksfoliasi Bibir

Cara mengatasi bibir pecah-pecah dengan langkah  eksfolisasi ini, kamu bisa memanfaatkan gula atau soda kue sebagai scrub bibir. Kulit bibir yang kering terkelupas dengan lembut.

Bibir menjadi lebih sehat bebas dengan masalah bibir seperti kering dan pecah-pecah. Cara ini juga cukup efektif untuk merawat bibir kamu supaya nampak cerah secara alami.

Perbanyak Konsumsi Air

Selain mencegah dari berbagai penyakit, memperbanyak konsumsi air setiap hari juga merawat bibir supaya selalu sehat. Karena jika kamu mengalami dehidrasi, kulit bibir jadi pecah-pecah. Itulah mengapa dengan memperbanyak minum berbagai masalah bibir jadi mudah teratasi.

Kamu bisa mengonsumsi air sesuai dengan usia, jenis kelamin, dan tingkat aktivitas fisik yang sedang kamu jalankan. Supaya mendapatkan hasil yang lebih cepat dan maksimal.

Pakai balsem bibir SPF 30 sebelum pergi ke luar

Selanjutnya, kamu juga bisa memakai balsem bibir yang mengandung SPF 30 atau lebih, bersifat anti iritasi sebelum keluar rumah supaya bibir kamu terlindungi dari sinar matahari penyebab bibir kering dan kusam.

Begitu pula saat udara dingin, menerapkan cara ini juga sangat penting. Karena udara dingin bisa menyebabkan luka bibir selain pengaruh udara panas.

Berhenti Memijat dan Menggigit Bibir

Aktivitas penyebab masalah bibir ini, cenderung kita lakukan tanpa sadar. Padahal memijat dan menggigit bibir dapat mengakibatkan bibir kering dan pecah-pecah yang pastinya membuat kepercayaan diri kamu terganggu.

Maka dari itu, cara mengatasi bibir pecah-pecah adalah menghindari keisengan ini supaya masalah pada kulit bibir cepat teratasi. Air liur yang menguap di bibir pemicu bibir kering dan gelap.

Hindari Menggigit Barang yang Terbuat dari Logam

Bibir cenderung sensitif akan mudah rusak ketika berhadapan dengan logam. Klip kertas dan perhiasan yang kamu bawa atau produk lainnya yang terbuat dari logam membuat bibir kamu jadi pecah-pecah ketika menyentuh benda logam tesebut.

Bibir menjadi iritasi, maka dari itu, hindarilah menggigit barang-barang kamu yang terbuat dari logam. Supaya, bibir kamu sehat dan bebas dari masalah bibir pecah-pecah.

Letakkan Humidifier di rumah.

Cara mengatasi bibir pecah-pecah dengan humidifier. Istifahat di kamar ber-AC ketika cuaca sedang panas memang sangat menyenyakkan. Namun, efek buruk akibat udara kering dari AC berdampak pada kesehatan tubuh termasuk bibir. Walaupun rumah kamu terletak pada iklim udara tropis yang memiliki intensitas kelembapan yang tinggi tapi  pemakaian AC di dalam kamar kamu dapat memicu udara menjadi kering.

Maka dari itu, baiknya kamu pasang humidifier di kamar kamu, kerena ia merupakan alat pelembap udara yang dapat mencegah masalah bibir apalagi kamu yang ketika tidur sering bernapas dengan mulut. Caranya bekerja, ialah menyemprotkan air ke udara sekeliling kamar. Uap air yang disemprotkan tersebutlah yang akan meningkatkan kelembapan udara di kamar kamu dengan intensitas yang ideal.

Selain itu, bibir kamu akan terhindari dari masalah iritasi yang cenderung disebabkan udara kering. Jika iritasi ini terjadi, masalah seperti kulit kering, bibir pecah-pecah, pilek, sakit tenggorokan akan menimpamu. Tapi kamu juga perlu hati-hati saat menggunakan humidifier, karena juga bisa memperburuk pernapasan.

Solusi

Nah, pembaca… inilah beberapa cara mengatasi bibir pecah-pecah dengan cepat dan alami tanpa iritasi yang bisa kamu terapkan di rumah. Kalau kamu merasa cara ini kurang efektif dan maksimal kamu bisa gunakan produk lip care berbahan alami yang ampuh atasi masalah bibir.

Salah satu lip care yang aman digunakan adalah B Erl Lip Treatment mineAcool, kandungan Petrolatum, Hydrogenated Palm Oil dan Beeswax yang terkandung pada produk ini mampu membuat bibir kamu tampak lebih fresh, lembab, serta sehat dan terhindar dari bibir pecah-pecah. Cocok sekali buat kamu yang mempunyai beragam aktivitas yang tidak mempunyai banyak waktu untuk melakukan perawatan alami olahan sendiri.

Selain itu, dilengkapi UV Filter yang akan membantu menjaga bibir Anda tidak terbakar karena teriknya matahari, dan kekeringan serta pengelupasan yang bisa terjadi sesudahnya. Serta mempunyai magic color yang memberikan rona pink alami saat dioleskan ke bibir.

Seberapa Bermanfaat Artikel ini?

Klik bintang untuk memberi rating :

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah rating: 2

Tidak ada rating! Jadilah yang pertama memberi rating pada artikel ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *